Search

Demokrat Desak Negara Gunakan Kekuatannya Lawan Aksi Terorisme

Jakarta, aktual.com – Wakil Sekertaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mendesak agar negara melalui aparat kemanannya untuk segera bertindak menggunakan seluruh kekuatan dan kemampuannya mengungkap motif dan para pihak pendukung dari aksi terorisme yang terjadi di Surabaya, Jawa Timur, pagi tadi.

Hal itu terkait dengan peristiwa ledakan di tiga gereja, yakni Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela di Ngagel, Gubeng, Surabaya, Jawa Timur. Sedangkan dua lainnya, di GKI Jl Diponegoro dan Gereja Pantekosta di Jl Arjuno.

“Mendesak negara melalui aparat keamanan untuk segera bertindak menggunakan seluruh kekuatan dan kemampuannya menangkap pihak-pihak yang mendukung dan berada di balik serangan terorisme ini,” kata Riefky dalam keterangan tertulisnya yang diterima aktual.com, Minggu (13/5).

Riefky mengingatkan, negara bertanggungjawab menjamin hadirnya rasa aman dan perdamaian. Apabila ini tidak terrealisasi, sambung dia, maka berdampak pada banyak hal, seperti ketidakpercayaan masyarakat dan dunia usaha internasional untuk menanamkan investasinya di Indonesia.

“Negara harus menyampikan pernyataan jaminan bahwa seluruh biaya perawatan dan rehabilitasi korban ditanggung oleh negara,” ujar dia.

Sementara itu, dalam kesempatannya, anggota dewan asal Aceh itu mengutuk aksi terorisme tersebut, dan ia mengaku geram. Lantaran, aksi tersebut akan merusak rasa persaudaraan antar anak bangsa.

Riefky juga menilai tindakan tersebut sebagai perbuatan yang biadab, tidak berketuhanan dan perlu diperangi.

“Teroris adalah musuh bersama kita, dan bukan ajaran agama manapun. Kami mengutuk keras aksi yang dilakukan oleh para teroris pengecut tersebut. Belum usai duka Mako Brimob, kini sudah ada luka baru,” pungkas anggota komisi I DPR RI itu.

(Novrizal Sikumbang)

Let's block ads! (Why?)

http://www.aktual.com/demokrat-desak-negara-gunakan-kekuatannya-lawan-aksi-terorisme/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Demokrat Desak Negara Gunakan Kekuatannya Lawan Aksi Terorisme"

Post a Comment

Powered by Blogger.