"Untuk Pak Deddy Mizwar akan dipertimbangkan serius oleh kami, jadi perhatian utama-lah terkait Pilgub Jawa Barat 2018," kata Wakil Ketua DPP Gerindra Ferry J Juliantono, di Bandung kemarin seperti dilansir dari Antara.
Gerindra mempertimbangkan sosok Deddy lantaran pengalamannya sebagai orang nomor dua di Jawa Barat saat ini.
Faktor lain adalah popularitas Deddy yang terbilang tinggi berdasarkan hasil lembaga survey.
Hingga saat ini Gerindra masih memantau nama-nama yang berpotensi diusung di Pilgub Jawa Barat 2018. Ferry menjelaskan, partai juga mendorong kader untuk bisa maju, seperti mendorong Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat Mulyadi.
Gerindra hanya menguasai 11 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jawa Barat. Itu artinya Gerindra tak bisa sendirian mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur untuk Pilkada Jabar 2018. Karena itu Gerindra terbuka untuk berkoalisi dengan partai lain.
Ferry tak menampik kemungkinan Gerindra berkoalisi dengan Partai Keadilan Sejahtera untuk mengulang kesuksesan di Pilkada DKI Jakarta 2017.
Ferry mengatakan, DPP Gerindra telah bertemu dengan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo untuk menjajaki kemungkinan berkoalisi di Pilkada Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur yang berlangsung secara serentak pada tahun depan.
"Untuk koalisi, insya Allah masih dengan PKS dan masih juga bersama Perindo. Jadi, sekitar dua hari lalu bertemu Hary Tanoesoedibjo membicarakan Pilkada Jabar, Jateng dan Jatim. Tapi koalisi dengan PKS pada Pilkada Jabar 2018 saya kira akan lebih mudah," ujar Ferry.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Deddy Mizwar Target Utama Gerindra di Pilgub Jawa Barat"
Post a Comment